Jakarta - Ketua DPR sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani sempat buka bersama (bukber) dengan Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Rosan Roeslani dan Ketua MPR Bambang Soesatyo beberapa waktu lalu. Ketua DPP PDIP Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul mengatakan sejak lama Puan memiliki hubungan baik dengan banyak tokoh lintas kubu di pilpres.
"Dari dulu (punya hubungan baik dengan tokoh beda kubu pilpres), sebagai ketua DPR kan dari dulu," kata Pacul kepada wartawan di gedung MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, Selasa (2/4/2024).
Pacul enggan berkomentar banyak soal kesan yang ditunjukan Puan terkait momen bersama kubu Prabowo Subianto itu. Dia menyerahkan penilaian ke publik.
"Ya persepsi seseorang kan tergantung apa yang dia inginkan, apa suara hatinya. Kalau suara hatinya nggak suka ya dia akan bicara yang kurang baik. Kalau suka ya dia akan komentar yang baik, kan begitu," kata dia.
Momen buka bersama itu sebelumnya diunggah oleh Ketua MPR sekaligus Waketum Golkar Bambang Soesatyo di Instagram seperti dilihat detikcom pada Senin (1/4/2024). Terlihat Bamsoet, Rosan, dan Puan sedang selfie bersama dalam momen bukber itu.
"Buka Puasa Bersama bersama Mbak Ketua @puanmaharaniri @ketua_dprri dan pengajian di kediaman Ketua Tim Kemenangan Nasional (TKN) Prabowo-Gibran @rosanroeslani dan Ayu Heni Rosan (Tuge)," tulis Bamsoet dalam keterangan unggahannya.
(fca/isa)